Tidak sedikit orang yang belum tahu bagaimana cara membuat Story IG di laptop tanpa aplikasi. Terkadang ada kondisi dimana kita perlu mengupload Story dengan menggunakan laptop.
Instagram Sendiri merupakan salah satu media sosial yang sudah sangat populer dan memiliki jumlah pengguna yang sangat banyak. Salah satu fitur unggulan yang dimiliki oleh Instagram yaitu Story.
Para pengguna Instagram bisa mengupload Story dalam bentuk video dan dalam bentuk gambar. Tentu saja Story IG menjadi salah satu tempat yang sangat cocok untuk membagikan momen atau juga bisa digunakan untuk melakukan promosi produk.
baca juga: Cara Membuat Akun Instagram Bisnis Dan Manfaatnya
Pengertian Fitur Story IG
Sebelum membahas mengenai cara membuat Story IG di laptop tanpa aplikasi, kami akan memberitahu anda mengenai apa sebenarnya fitur Story IG.
Instagram Story IG adalah salah satu fitur yang paling populer di platform media sosial Instagram. Diperkenalkan pada tahun 2016, fitur Story IG memungkinkan pengguna Instagram untuk berbagi foto atau video dalam format vertikal yang hanya berlangsung selama 24 jam.
Sejak diperkenalkan, Story IG telah menjadi alat yang populer bagi pengguna Instagram untuk berbagi momen sehari-hari mereka dan mempromosikan merek, bisnis, atau produk mereka.
Salah satu alasan utama Story IG menjadi begitu populer adalah karena kemampuannya untuk menambahkan efek, teks, stiker, atau filter pada konten yang dibagikan. Pengguna dapat menambahkan berbagai efek visual seperti tampilan kilauan, tampilan bayangan, dan tampilan gemerlap untuk membuat konten mereka lebih menarik.
Selain itu, pengguna juga dapat menambahkan teks atau stiker untuk memberikan informasi tambahan atau menyampaikan pesan yang ingin disampaikan. Story IG juga memiliki fitur interaktif seperti polling, tanya-jawab, dan swipe up link, yang memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dengan audiens mereka.
Fitur polling memungkinkan pengguna untuk membuat jajak pendapat tentang topik apa pun, sementara fitur tanya-jawab memungkinkan audiens untuk mengajukan pertanyaan dan memungkinkan pengguna untuk menjawab pertanyaan tersebut.
Fitur swipe up link berguna untuk menambahkan tautan ke situs web atau halaman lain yang relevan, yang dapat membantu meningkatkan lalu lintas situs web atau penjualan.
Story IG juga memiliki fitur Highlights, yang memungkinkan pengguna untuk mengarsipkan cerita kemudian menampilkannya di halaman profile.
Langkah-Langkah Cara Membuat Story IG Di Laptop Tanpa Aplikasi
Sebenarnya untuk menambahkan Story IG di laptop tanpa menggunakan aplikasi bisa dilakukan dengan cukup mudah oleh siapa saja. Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk Anda yang belum mengetahui caranya.
1. Buka Browser
Langkah pertama yang perlu Anda lakukan yaitu membuka Browser. Kami sarankan untuk menggunakan Browser Chrome atau Mozilla Firefox. Setelah itu silahkan login ke akun Instagram anda.
2. Buka Fitur Developer Tools
Cara membuat Story IG di laptop tanpa aplikasi bisa dilakukan dengan memanfaatkan fitur developer tools. Cara membukanya dapat dilakukan dengan cara berikut ini:
Windows: CTRL + Shift + I
Mac: Command + Option + i
Atau Anda juga bisa membuka fitur developer tools dengan cara Klik Kanan kemudian pilih Inspect.

3. Tambahkan Foto Atau Video Yang Ingin Di Upload
Pertama-tama anda perlu mengubah tampilan browser ke dalam bentuk tampilan device terlebih dahulu.
Untuk menambahkan Story IG dengan menggunakan laptop, Anda cukup klik tambahkan cerita seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini.

Pilih file yang ingin di upload menjadi cerita Instagram. Pastikan jika anda memiliki koneksi internet yang lancar supaya proses upload bisa berjalan dengan cepat.
4. Selesai.
baca juga: Panduan Lengkap Cara Beriklan Di Instagram
Menambahkan Story IG menggunakan laptop atau PC adalah pekerjaan yang sangat mudah. Semoga cara membuat Story IG di laptop tanpa aplikasi yang kami bagikan bermanfaat.