Hasil Argentina VS Prancis Di Babak Pertama

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Hasil Argentina vs Prancis menjadi pertanyaan banyak orang. Argentina dan Prancis berhadapan di final piala dunia 2022 yang dilaksanakan pada tanggal 8 Desember pukul 22 WIB.

Ini merupakan pertandingan yang sangat menarik untuk ditonton, karena Argentina dan Prancis memiliki kekuatan yang seimbang. Perancis merupakan negara Eropa dengan banyak sekali pemain bintang di dalamnya.

Sedangkan Argentina juga memiliki banyak sekali pemain bintang. Tentu saja salah satu nama yang selalu disorot ketika Argentina bertanding yaitu Lionel Messi.

Hasil Argentina VS Prancis

Pada menit-menit awal terlihat Argentina lebih mendominasi permainan. Dimana Lionel Messi dan kawan-kawan terlihat bermain lebih ofensif sedangkan, Timnas Prancis cenderung lebih menunggu untuk melakukan serangan balik saja.

Pada menit kedua Argentina sempat mendapatkan peluang di depan gawang Prancis. Diawali dengan umpan satu dua yang cantik, kemudian diarahkan kedepan gawang Perancis akan tetapi belum bisa dimanfaatkan dengan baik.

- Advertisement -

Pada menit ke-7 Argentina kembali mendapatkan peluang. Diawali dengan pergerakan Angel Di Maria di sisi kanan pertahanan Perancis, kemudian Angel Di Maria mengirimkan umpan ke De Paul. Akan tetapi sayangnya, De Paul belum bisa memanfaatkan dengan baik. Tendangannya masih bisa ditepis oleh kiper Prancis Hugo Lloris.

Pada menit ke-15, striker PSG Mbappe mendapatkan peluang pertamanya. Salah satu pemain muda terbaik tersebut melakukan gerakan tusukan kedalam dan memberikan umpan satu dua dengan Rabiot. Akan tetapi sayangnya usahanya belum membuahkan hasil.

Hasil Argentina vs Prancis masih dengan skor kacamata 0-0 sampai menit ke-15. Pada menit ke-19 Prancis kembali mendapatkan peluang. Diawali dengan pelanggaran yang dilakukan kepada Giroud. Antoine Griezmann berhasil melakukan tendangan bebas yang cantik akan tetapi belum bisa membuahkan gol.

- Advertisement -

Pada menit ke-21 Argentina berhasil mendapatkan hadiah penalti dari wasit. Lionel Messi yang maju sebagai eksekutor tidak menyia-nyiakan kesempatan dan membuat Argentina unggul 1-0 dari Perancis.

Setelah tertinggal 1-0 akhirnya Perancis bermain lebih terbuka dan berusaha mengambil inisiatif serangan. Pada menit ke-25 Perancis mendapatkan hadiah tendangan bebas setelah Olivier Giroud dilanggar oleh pemain Argentina.

Akan tetapi sayangnya tendangan bebas yang dilakukan oleh Antoine Griezmann belum membuahkan hasil untuk Perancis. Skor 1-0 untuk keunggulan Argentina.

Pada menit ke-29 Argentina berhasil mendapatkan sepakan pojok yang dilakukan oleh Lionel Messi. Lionel Messi mengarahkan sepak bola ke tiang dekat akan tetapi masih mengenai punggung dari Oliver Giroud.

- Advertisement -

Angel Di Maria berhasil menambah keunggulan Argentina menjadi 20 pada menit ke-36 setelah mendapatkan umpan dari Lionel Messi. Umpan yang sangat cantik dari Lionel Messi berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Angel Di Maria.

Setelah tertinggal 2-0 Prancis berusaha untuk mengambil alih permainan.  Akan tetapi sepertinya pemain Argentina tidak membiarkan begitu saja pemain Prancis untuk bisa mengambil alih permainan.

Ke-41 Perancis melakukan 2 pergantian pemain. Pemain yang didasari keluarnya itu Olivier Giroud dan juga Usman Dembele. Sementara itu pemain yang dimasukkan yaitu Marcus Thuram dan juga Kolo Muani.

Wasit memberikan tambahan waktu sebanyak 7 menit. Prancis berusaha menggempur pertahanan Argentina untuk mengejar ketertinggalan gol. Akan tetapi sayangnya, sampai babak pertama berakhir Prancis belum berhasil mencetak satu gol pun.

Hasil Argentina vs Prancis di babak pertama tetap bertahan untuk keunggulan Argentina 2-0. Sepertinya Prancis harus bekerja keras di babak kedua untuk bisa mengejar ketertinggalan gol.

- Advertisement -
- Advertisement -
Dany Pradana
Dany Pradanahttps://zulletin.com/
Ordinary Man with BIG DREAMS
Artikel Terbaru
- Advertisement -
Artikel Terkait
- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -